Gambar Model Kebaya untuk Anak-anak


Kebaya adalah salah satu busana yang telah ada sejak lama yang masih eksis hingga saat ini. Seiring dengan perkembangan zaman, gambar model kebaya pun juga ikut berkembang. Pada zaman dahulu, kebaya di pakai oleh kaum perempuan untuk berbusanan dalam sehari – hari.

Namun pada zaman sekarang kebaya lebih sering dijumpai pada acara pesta dan acara – acara lain saja. Seiring perkembangan zaman juga, kebaya ternyata tak hanya dipakai oleh kaum wanita dewasa saja. Anak – anak kecil ternyata juga bisa tampil cantik dengan mengenakan busana ini.

Model kebaya untuk anak kecil tentu saja lebih menggemaskan dan sedikit keluar pakem. Jika selama ini anda mengenal kebaya sebagai pakaian yang membentuk tubuh dengan bahan tipis dan transparent. Namun untuk kebaya anak kecil tentu saja tidak di desain demikian.

Untuk kebaya anak kecil lebih menonjolkan sisi kenyamanan bagi mereka. Kebaya untuk anak ini di desain atas permintaan masyarakat itu sendiri.

Sebab, kebaya ini biasanya digunakan saat acara – acara tertentu seperti, ketika hari kartini, karnaval maupun saat memperingati hari kemerdekaan.

Beragam Gambar Model Kebaya Anak


Sebenarnya model kebaya yang digunakan anak – anak masih sama dengan model kebaya untuk wanita dewasa. Hanya saja di buat dengan model mini dan tidak terlalu ketat. Kebaya brokat, kebaya bordir, kebaya encim dan kebaya kombinasi.

Model kebaya tersebut sangat cocok dikenakan anak – anak untuk memperingati hari kartini maupun untuk menemani kita orang tua pergi kepesta. Hanya saja, perlu ditekankan kebaya anak kecil tidak boleh terlalu ketat. Hal ini dikarenakan tingkah anak – anak yang masih aktif.

Takunya jika kebaya dibuat ketat malah akan membatasi keaktifan anak. Selain model kebaya yang telah disebutkan diatas, model kebaya dress juga cocok dikenakan anak kecil.

Apalagi jika dikenakan sebagai busana dalam acara ulang tahun ataupun pesta lainnya. Jadi tak heran jika model kebaya dress ini di gemari oleh anak – anak.

Biasanya model kebaya jenis ini sangat cocok dikombinasikan dengan kain satin, tile dan bahan brokat. Oke langsung saja yuk simak beberapa gambar dibawah ini dari pada bingung – bingung bayangin kan:










Menggemaskan bukan kebaya nya? Pasti sangat cantik jika diberikan untuk buah hati anda. Oh ya, kami punya tips lho buat bunda di rumah.

Pahamilah bahwa naluru anak itu sangat aktif bergerak, jadi pilihlah kain yang menyerap keringat, agar membuat buah hati anda lebih nyaman.

Jangan menyamakan bahan kebaya yang anda kenakan dengan anak, hindari pemilihan bahan yang tipis dan transparent layaknya kebaya dewasa.
Kebaya dengan bahan katun adalah pilihan terbaik, lalu untuk model anda dapat mendesain standart boleh mirip dengan kebaya dewasa jangan lupa juga untuk menambahkan pita agar tambah menggemaskan.

Cukup sekian info mengenai gambar model kebaya untuk anak-anak semoga bermanfaat.

Artikel Terkait